logo-raywhite-offcanvas

05 Apr 2024

Tata Ruang Tamu Anda Agar Kumpul Keluarga Semakin Hangat

Tata Ruang Tamu Anda Agar Kumpul Keluarga Semakin Hangat

Ruang tamu ibarat "hati" dari sebuah rumah sebagai ruang yang kali pertama kali dilihat oleh tamu dan memberikan kesan pertama tentang kepribadian penghuni rumah. Fungsi utama dari ruang tamu adalah sebagai tempat untuk menyambut tamu. Ruang tamu juga sering menjadi tempat untuk berkumpul keluarga. Ruang tamu adalah tempat ideal untuk menghabiskan waktu bersama dengan anggota keluarga, bercengkrama, bermain game, atau menonton film bersama. Ruang tamu yang nyaman dan ramah dapat menjadi pusat kegiatan keluarga dan menciptakan kenangan yang tak terlupakan.


Setelah seharian beraktivitas di luar rumah, ruang tamu adalah tempat yang ideal untuk bersantai dan melepaskan stres. Duduk di sofa yang nyaman sambil menikmati secangkir kopi atau teh adalah cara yang sempurna untuk menghabiskan waktu di ruang tamu. Ini adalah tempat yang cocok untuk melepaskan lelah dan mendapatkan ketenangan. Ketika Anda memiliki ruang tamu yang indah dan terawat dengan baik, itu dapat membuat seluruh rumah terasa lebih hangat dan menyenangkan. Ruang tamu yang dirancang dengan baik dapat menciptakan atmosfer yang menyambut dan mengundang untuk tamu maupun penghuni rumah sendiri.


Jadi, yuk tata ruang tamu Anda dengan langkah mudah di bawah ini.

  1. Simpan Barang dengan Rapi

Langkah utama yang bisa Anda lakukan untuk menata ruang tamu adalah dengan menyimpan barang dengan rapi. Anda akan sulit bergerak jika banyak barang yang tercecer sembarangan di berbagai tempat. Simpanlah dan kelompokkan barang-barang seperti mainan anak, DVD, buku, dan lain-lain pada kabinet atau rak penyimpanan. Barang yang tersusun rapi akan memudahkan Anda menemukannya jika sedang dibutuhkan serta meminimalisir risiko kehilangan. Selain berfungsi sebagai tempat penyimpanan, rak penyimpanan ini juga dapat digunakan untuk menampilkan dekorasi yang akan memperindah tampilan ruangan.

  1. Gunakan Furnitur yang Nyaman

Furnitur adalah elemen kunci dalam ruang tamu yang nyaman. Pilihlah sofa, kursi, dan meja yang nyaman dan sesuai dengan gaya hidup Anda. Pastikan furnitur memberikan kenyamanan maksimal bagi seluruh anggota keluarga agar mereka dapat bersantai dan menikmati waktu bersama. Pemilihan furnitur juga harus disesuaikan dengan ukiran ruang tamu Anda. Jika Anda memiliki ruang tamu yang sempit sebaiknya gunakan sofa dan meja yang berukuran kecil. Furnitur yang sesuai dengan ukuran ruangan akan mempermudah pergerakan penghuni rumah.

  1. Tambahkan Furnitur Secukupnya

Menempatkan terlalu banyak furnitur dalam satu ruangan akan menyulitkan Anda menata ruangan. Oleh karena itu, disarankan untuk memilih furnitur yang benar-benar diperlukan saja agar ruang keluarga terlihat teratur dan nyaman. Sebagai contoh, pilihlah lemari dengan ruang penyimpanan yang cukup besar sehingga semua barang dapat disimpan dengan rapi dan teratur. Anda juga dapat memilih meja TV dengan rak tambahan untuk menyembunyikan kabel dan peralatan lainnya.

  1. Perhatikan Penempatannya

Jangan menempatkan furnitur pada area yang sering dilalui, seperti di depan pintu atau jendela. Selain menyulitkan penghuni rumah, hal itu dapat penghambat penyebaran udara di dalam ruangan. Penempatan sofa sebaiknya dirapikan dengan tembok dan posisi meja tidak terlalu jauh. Untuk memaksimalkan fungsi ruang, gunakanlah meja yang persegi panjang yang ukurannya disesuaikan dengan luas ruangan.

  1. Gunakan Pencahayaan yang Hangat

Pencahayaan yang tepat dapat menciptakan suasana yang hangat dan nyaman di ruang tamu. Gunakan lampu yang memberikan cahaya yang lembut dan hangat, seperti lampu meja dengan lampu pijar lembut atau lampu gantung dengan lampu yang bisa diatur kecerahannya.

  1. Pilih Warna yang Senada

Untuk menambah kerapihan ruangan, gunakanlah warna tembok dan funritur yang senada. Penggunaan warna yang terlalu banyak dan bertabrakan akan membuat ruangan terkesan lebih berantakan dan sempit. Anda boleh menambahkan warna mencolok pada dekorasi atau furnitur tapi harus tetap memperhatikan keselarasannya dengan tema. 


Nah, itulah beberapa langkah yang bisa Anda terapkan di rumah untuk menciptakan ruang tamu nyaman. Tamu yang datang akan merasakan suasana disambut dengan hangat oleh Anda sebagai pemilik rumah. Komunikasi yang terjalin juga akan semakin intens. Untuk menciptakan ruang tamu yang nyaman, Anda juga desain interior yang memadai.


Mau punya rumah dengan ruang tamu yang nyaman? Ray White CBD Jakarta terletak di kawasan perkantoran Sahid Sudirman Centre, sebagai bagian dari kantor agen properti terbaik Ray White (Indonesia) hadir untuk Anda dan siap memenuhi berbagai kebutuhan Anda terkait layanan jual-beli, sewa, pengelolaan properti, dan proyek pengembangan properti di kawasan pusat kota Jakarta. Kunjungi website Ray White CBD Jakarta di https://cbdjakarta.raywhite.co.id/



Written by: Mela Oktafiani

Intern Marcomm Loan Market & Ray White PPC

Editor : Veronica Winata (Marcomm Loan Market & Ray White PPC)

Approved by : Theresia S. Tamba (SPV Marcomm Loan Market & Ray White PPC)


Share